Kamis, 28 Mei 2020

Seperti dewa! Inilah 5 fakta dari Saitama (One Punch Man)

Halo para Bloggers!, 

Anime One Punch Man mungkin sudah tak asing di-telinga para penikmat Anime, anime ini sudah mulai mendunia semenjak Anime pada Season 1. Anime ini digemari banyak kalangan karena alur ceritanya yang menarik, dan banyak tokoh yang unik, salah satunya si tokoh utama. Yaitu Saitama, nah tanpa basa-basi, langsung saja cuss ke pembahasannya. 

1. Berlatih keras selama 3 tahun. 

Mungkin semua fans OPM sudah mengetahui fakta yang satu ini. Saitama dulu hanyalah seorang lelaki biasa, suatu hari dia melawan seorang monster kepiting, dan berhasil mengalahkannya meskipun bonyok, semenjak saat itu dia berlatih keras dan mendapatkan kekuatan-nya. 

2. Selalu merasa bosan saat bertarung. 

Karena kekuatannya yang amat besar, Saitama jadi merasa bosan di setiap pertarungan, karena setiap lawan yang dihadapinya dikalahkan dalam satu pukulan. Bahkan ia sempat merasa, bahwa dirinya sudah tidak memiliki emosi lagi. 

3. Tinggal di sebuah apartemen di Kota Z. 

Seperti yang banyak fans ketahui, kota Z merupakan markas utama Asosiasi Monster. Uniknya, Saitama tinggal di kota yang dianggap 'berhantu' tersebut. Alasannya karena dia tidak mau membayar biaya sewa apartemen. Alasan yang unik ya wkwkwk... 

4. Lawan terkuat Saitama sejauh ini. 

Mungkin para fans bertanya, siapakah lawan terkuat yang pernah dihadapi oleh Saitama? Jawabannya adalah Lord Boros, yaitu pemimpin sebuah kapal luar angkasa yang berniat menginvasi Bumi. Boros memiliki daya tahan yang luar biasa, dia dapat bertahan beberapa kali dari pukulan Saitama, walau akhirnya bonyok dengan pukulan edisi Serius-nya. 

5. Memiliki seorang murid. 

Dibalik kekuatannya yang memukau, ternyata Saitama punya seorang murid bernama Genos, yaitu seorang cyborg yang berjuang demi keadilan. Pertemuan pertama Genos dengan Saitama adalah saat melawan monster Nyamuk, saat itu Genos sudah dalam kondisi terpojok, dan hampir saja mati. Namun Saitama menepok monster tersebut dengan sekali tepokan maut. Sejak saat itu, Genos ingin berguru dengan Saitama agar menjadi sekuat dirinya. 

Nah, itu tadi beberapa fakta tentang Saitama. Jika terdapat kesalahan, mohon dikoreksi. Semoga hari anda menyenangkan :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar